Pada hari sabtu, 9 Februari 2008 dilaksanakan pertemuan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS) dan Guru-guru MT Intel Teach di PSBG Ki Hajar Dewantara Kec. Kaliwungu Kab. Kudus untuk membahas tindak lanjut pelatihan Intel Teach di PSBG Sukun Kec. Gebog Kab. Kudus tanggal 21 s/d 25 Januari 2008 dan ICT Training di PSBG Gajah Mada Kec. Nalumsari Kab. Jepara.
Keterangan Gambar : Bapak Waluyo S.Pd selaku ketua PSBG memandu berlangsungnya acara diskusi
Pertemuan tersebut merupakan kelanjutan pertemuan sejenis pada tanggal 29 Januari 2008 dan 2 Februari 2008 yang lalu dan membahas hal-hal antara lain : Perkembangan dan peningkatan kinerja PSBG dan Penyusunan rencana kegiatan roll out Pelatihan Intel Teach Program dan Pelatihan ICT Pendukung pembelajaran aktif. Hasil keputusan diantaranya kegiatan roll out dilaksanakan selama 10 minggu (setiap sabtu) mulai 16 Februari 2008 s/d 19 April 2008.
Kegiatan tersebut membutuhkan dana sebesar Rp6.383.000,00 (Enam juta tiga ratus delapan puluh tiga ribu rupiah) yang ditanggung oleh 12 SD/MI rintisan DBE 2 secara gotong royong. Sebelumnya Kepala UPTD Pendidikan Kec. Kaliwungu Bapak Sutikno, S.Pd juga memberikan pengarahan dan pembinaan untuk sukses dan lancarnya kegiatan yang akan direncanakan tersebut. Pertemuan ini diikuti oleh 12 Kepala Sekolah SD/MI rintisan DBE 2 dan 12 Guru MT yang mengikuti pilot project Intel Teach Program serta Ahmad Fadlli (LRC) dan Sularto (MTT).
Kontributor : Ahmad Fadli (MTT DBE2 USAID Kec. Kaliwungu, Kab. Kudus, Jawa Tengah)
Filed under: Berita |
salam dari Blitar bumi bung Karno, pada tanggal 16 – 18 Oktober 2008 mengikuti pelatihan serupa yang sampaikan oleh para Senior Trainer dari Propinsi Jawa Timur. kegiatan ini memang bagus sekali. Mudah-mudahan ilmu yang baru kami dapat bisa diterapkan di daerah kami terutama di Kabupaten Blitar.