Hari Selasa, tanggal 25 Agustus 2009 bertepatan hari ke-4 Ramadhan, suasana di PSBG Karya Mandiri Guru (KMG) Mamajang Kota Makassar tidak seperti biasanya. Walau saat itu libur awal Ramadhan masih berlangsung. Hingar bingar suara dari pengurus PSBG, Kepala Sekolah, dan beberapa guru begitu antusias ingin betemu langsung dengan Tim DBE 2 Jakarta yang akan melakukan serangkaian monitoring dan evaluasi (monev) PSBG Kohort 2 yang terdiri dari 8 PSBG dari 4 kabupaten/kota.

Suasana dan kegiatan PSBG KMG sebelum hibah tahap 2 tiba

Tim Monev PSBG DBE 2 sedang observasi dan penilaian di PSBG KMG Makassar
“Assalamualikum”, sahut seseorang dari luar ruang PSBG. Secara serentak seluruh pengurus PSBG menjawab,”Waalaikummusalam”. Alhamdulillah akhirnya datang juga, ungkap salah seorang pengrus PSBG dengan antusias. Satu-persatu team DBe 2 Jakarta dan Sulawesi Selatan memasuki ruangan yang dipandu oleh Abdullah Djabir, ERC/DLC DBE2 Sulawesi Selatan.
Senyum khas Pudji Agustine dan W.Gora pertanda mereka datang dari Jakarta untuk bertatapmuka dengan pengurus PSBG di gugus binaan. Acara dibuka bersama dengan memaparkan maksud dan tujuan tim ke PSBG, antara lain mereview program kerja PSBG, sosialisasi hibah tahap-3,penilaian PSBG dan diskusi.
Sesaat dialog pembuka usai dilaksanakan, tim mengajak berdiskusi dengan pengurus PSBG yang dipandu oleh MTT 1 dan 2. Suasana sempat tegang, ketika tim menanyakan program kerja yang lengkap dan pengkodean CRC,yang dijawab oleh pengurus ada di laptop. “Jangan pernah berkata ada di laptop!, nanti jadi masalah saat ada kunjungan, pengurus atau MTT tidak ada di tempat,gimana jadinya?”,Tanya Pudji Agustine dengan nada serius. Disudut ruangan lainnya, W.Gora bersama Mustamin Tewa juga asyik berdiskusi dengan pengurus PSBG, seksi perawatan, tentang seputar pengelolaan barang-barang ICT.
Abdullah Djabir sebagai penanggungjawab CRC DBE 2 Sulawesi Selatan tersentak ketika mendengar ungkapan bahwa, setiap pertanyaan selalu dijawab ada di laptop. Untung tak dapat diraih, malang tak dapat ditolak, tim menguji pengurus untuk membuktikan bahwa betul apa yang dicari ada di laptop. Sejurus kemudian Syamsuddin, MTT 2 Mamajang dengan tanggap memperlihatkan di laptop laporan bulanan CRC,labelisasi/pengkodean barang serta program kerja sebagai back-up data yang sudah print-out, yang sesungguhnya kalau tidak ada data yang terprint-out dapat kembali ke laptop. Hadirin pun tertawa menyaksikan adegan itu.
Penataan buku kunjungan dan pengguna tidak luput dari observasi dan penilaian tim,terutama penggunaan atau peminjaman, serta sirkulasi buku dan barang-barang yang ada di PSBG. Seksi peminjaman diwanti-wanti untuk hati-hati mengelola aset yang ada di PSBG, jangan sampai ada yang berpindah tangan tanpa diketahui oleh pengurus.
Penilaian yang di

Suasana diskusi dan tanya jawab dalam prosesi monev di PSBG KMG antara pengurus dan tim DBE 2
lakukan oleh tim berlangsung kurang lebih 3 jam, walau demikian tim memberikan beberapa masukan hasil temuan dan ucapan terimakasih atas kemajuan PSBG KMG menggunakan hibah tahap 2 ICT dengan baik, dan memiliki program yang kuat terutama memiliki posisi tawar untuk keberlanjutan program DBE 2 di PSBG atas dukungan dana dari stakeholders.
Filed under: Uncategorized |